Wow, Korut akan Uji Coba Nuklir ke-5
Yonhap mengatakan hari Minggu kantor berita itu mengetahui dari berbagai sumber dalam pemerintah bahwa kegiatan di lokasi percobaan nuklir Punggye-ri, Korea Utara, “telah meningkat dua-hingga-tiga kali lipat belakangan ini.” Para pejabat yang tidak disebut namanya yakin truk-truk yang kelihatan keluar-masuk lokasi itu kemungkinan membawa para teknisi nuklir.
Keprihatinan bahwa Pyongyang akan segera melakukan lagi percobaan nuklir timbul, sementara rejim itu bersiap-siap mengadakan rapat yang jarang Partai Pekerja yang berkuasa awal Mei. Pemimpin Kim Jong Un diperkirakan akan menggunakan kongres itu untuk menyatakan lagi klaim baru-baru ini kemajuan dalam program misil balistik dan nuklir Korea Utara, termasuk pembuatan hulu-ledak nuklir yang diperkecil supaya cocok dipasang pada misil balistik jarak-jauh.
Belum ada dari klaim ini yang sudah diperiksa kebenarannya, dan banyak pengamat telah menuduh Korea Utara membesar-besarkan kemampuan dan kecanggihan militernya.(voa)